Diskusi Panel Peran Pemuka Agama Dalam Mendorong Rekonsiliasi Pasca Pilpres

Diskusi Panel Peran Pemuka Agama Dalam Mendorong Rekonsiliasi Pasca Pilpres

TVRI YOGYAKARTA NEWSAGUNG NUGROHO DAN ARIEF HERIAWAN

Kota Yogyakarta memiliki karakteristik yang berbeda dibandingkan kota lain di Indonesia, terutama dalam merespons berbagai permasalahan konflik pasca Pilpres.

Keamanan di Kota Yogyakarta sangat penting karena menjadi bagian modal utama dalam pembangunan ekonomi dan sosial di Indonesia.

Kapolda DIY, Inspektur Jenderal Polisi Suwondo Nainggolan, pada acara diskusi panel bertema ‘Peran Pemuka Agama dalam Mendorong Rekonsiliasi Pasca Pilpres 2024’ di Gereja Kristen Jawa (GKJ) Gondokusuman Yogyakarta, mengatakan Kota Yogyakarta memiliki kekuatan utama pada sumber daya manusianya. Oleh karena itu, isu keamanan menjadi hal utama, sehingga harus terus melakukan rekonsiliasi, meskipun konflik yang menonjol tidak terjadi di Yogyakarta. Berdasarkan statistik angka keamanan, Kota Yogyakarta tergolong baik-baik saja. Namun, keamanan harus tetap dijaga dan diprioritaskan. Selain itu, Kapolda juga menekankan pentingnya peran masyarakat dalam menjaga keamanan melalui filosofi community policing, yaitu yang paling tahu permasalahan masyarakat adalah masyarakat itu sendiri. Keamanan bagi Kota Yogyakarta bukan hanya sekadar situasi, tapi merupakan sebuah investasi utama terlebih menjelang Pilkada serentak. Sementara itu, untuk penanganan kenakalan remaja klitih, sering kali berakar dari kegagalan orang tua dalam rumah tangga dan kurangnya perhatian sehingga memerlukan peran masyarakat dalam mengawasinya.

Sementara itu, peneliti kemasyarakatan Leonard menambahkan masyarakat harus berubah sikap menjelang Pilkada DIY November 2024 mendatang dan berharap tidak ada lagi gesekan-gesekan di masyarakat. Kegiatan penyelenggaraan diskusi panel ini merupakan salah satu visi GKJ Gondokusuman untuk menjadi gereja terbuka bagi kehidupan masyarakat terutama dalam merawat persatuan.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *