Cuti Bersama, Arus Lalin Ke Jogja Masih Landai

Cuti Bersama, Arus Lalin Ke Jogja Masih Landai

TVRI YOGYAKARTA NEWS – MUCHAMAD RIDWAN

Meski libur panjang Idul Adha dan cuti bersama, namun arus lalu lintas di pintu masuk DIY dari arah utara tidak terjadi peningkatan.

Salah satunya di perempatan Palbapang, Kalurahan Margorejo, Kapanewon Tempel, Kabupaten Sleman, arus lalu lintas yang masuk ke DIY terpantau ramai lancar. Beginilah situasi arus lalu lintas sejak Sabtu sore di perempatan Palbapang, Kalurahan Margorejo, Kapanewon Tempel, Kabupaten Sleman. Menurut petugas kepolisian di pos perempatan Palbapang, Aiptu Nuryanto menyebut, arus lalu lintas sejak awal memasuki masa libur cuti bersama dalam rangka Hari Raya Idul Adha 1445 Hijriyah kali ini belum menunjukkan peningkatan secara signifikan. Terpantau landai, namun demikian petugas jaga di pos tetap melakukan pengaturan lalu lintas secara situasional, terutama saat selesai sholat zuhur maupun sore hari. Pengendara dihimbau tetap berhati-hati serta mentaati rambu lalu lintas saat berkendara di wilayah yang berbatasan langsung dengan Kabupaten Magelang, Provinsi Jawa Tengah. Menurutnya, waktu tersebut menjadi salah satu titik waktu terjadi peningkatan arus lalu lintas, baik kendaraan roda dua, empat maupun bus dan truk. Meski demikian, rekayasa arus lalu lintas belum dilakukan. Diketahui masa cuti bersama yang ditetapkan hingga Selasa, 18 Juni mendatang.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *