TVRI YOGYAKARTA NEWS – JATMIKO HADI
Umat Budha dari 4 Vihara menggelar acara Tribuana manggala Bhakti , bertempat di Kawasan Watu Blencong Kulonprogo belum lama ini.Upacara ini digelar untuk menekankan pentingnya pembangunan kesadaran dan upaya menjaga keseimbangan Ekologis di Alam Semesta. Umat Budha dari 4 Vihara di Kalurahan Jatimulyo Kapanewon Girimulyo Kulonprogo,menggelar acara Tribuana Manggala Bhakti , bertempat di Kawasan Wisata Watu Blencong Kulonprogo. Tribuana merupakan agenda pengingat untuk membangkitkan kembali watak Manusia untuk selalu Ramah terhadap Lingkungan Alam sekitar. Hal ini menjadi penting mengingat saat ini semakin banyak Masyarakat yang melakukan Eksploitasi Alam secara Besar-besaran . Padahal perintah atau ajaran untuk Melestarikan Alam sesungguhnya telah tertuang dalam Kitab Suci Agama Budha yang merupakan , implementasi dari Dhamma . Penggambaran Pelestarian Alam dalam sebuah tindakan kebajikan yang Luhur ini sama persis dengan konsep Memayu Hayuning bawana dalam Konsep Budaya Masyarakat Jawa.Selain menggelar kegiatan Kirab , Doa Bersama , dan Pelestarian Lingkungan . Upacara ini juga diisi dengan pengambilan Air Suci di mata Air Krengseng Sokomoyo .Hingga penanaman Pohon di sekitar Area Mata Air untuk menjaga Kelestarian Sumber Mata Air. Selain itu , kegiatan ini juga diisi dengan pelepasan Burung sebagai bentuk mewujudkan keberlangsungan Satwa Liar demi menciptakan keadilan Ekologis.