KPU Kulonprogo Gelar Uji Publik Materi Debat Pilkada 2024

KPU Kulonprogo Gelar Uji Publik Materi Debat Pilkada 2024

TVRI YOGYAKARTA NEWS – TRI HARTANTO

Komisi Pemilihan Umum, KPU Kabupaten Kulonprogo, masih terus mematangkan persiapan pelaksanaan debat publik dalam proses Pilkada 2024.

Terakhir KPU menggelar uji publik materi debat Pilkada Kulonprogo dengan menggandeng sejumlah pihak mulai dari unsur pemerintah, akademisi, hingga tokoh masyarakat.

Mendekati pelaksanaan debat publik bagi pasangan Calon Bupati maupun Wakil Bupati peserta pemilihan kepala daerah Kulonprogo 2024 pada November mendatang, KPU Kabupaten Kulonprogo masih terus mematangkan sejumlah persiapan. Terakhir KPU Kabupaten Kulonprogo menggelar uji publik materi debat pilkada, dengan menggandeng berbagai unsur mulai dari pemerintah, akademisi, hingga tokoh masyarakat. Digelar sebagai tindak lanjut focus group discussion terkait penyusunan materi debat beberapa waktu lalu, uji materi ini dilakukan untuk menerima kritik saran atau masukan dari berbagai pihak terkait sejumlah materi yang akan menjadi topik debat nantinya. Dalam penguraian hasil FGD sendiri, KPU Kabupaten Kulonprogo memecah rancangan materi debat, kedalam beberapa tema, meliputi tema sosial, tema ekonomi, tema lingkungan, dan tata kelola pemerintah. Melewati hasil dari FGD, KPU nantinya akan menyusun rancangan materi debat, yang lebih mendalam dan komperhensif.

“Sanggahan itu akan kami rumuskan ulang terakit dengan data-data ini, tidak semua masukan dari masyarakat kita akomodir, karena keterbatasan durasi debat, dan nanti kita akan kelompokkan menjadi isu-isu yang memang isu strategis yang menjadi debat” ujar Komisioner KPU Kabupaten Kulonprogo, Aris Zurkhasanah.

Pasca uji publik ini, pihak KPU Kabupaten Kulonprogo selanjutnya akan membawa hasil masukan terkait materi diskusi, kepada tim perumus dan tim panelis. Kemudian dari situlah materi akan bisa dikerucutkan untuk nantinya dibawakan pada saat debat Pilkada 2024. Debat Pilkada Kulonprogo sendiri rencanya akan dilaksanakan pada november mendatang. Debat akan dilaksanakan sebanyak 3 kali yaitu tanggal 2, 9, dan 16 November.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *