Penganiyayaan Terhadap Santri Terekam CCTV

Penganiyayaan Terhadap Santri Terekam CCTV

TVRI YOGYAKARTA NEWS – DHIAN ADHIE

Sementara itu, sejumlah santri Pondok Pesantren Asrama Perguruan Islam Tarbia Tunna Syiin, Kecamatan Tegalrejo, Kabupaten Magelang, Jawa Tengah, menjadi korban penganiayaan dan pemalakan, oleh dua orang pemuda tak dikenal.

Aksi kriminal ini, terekam kamera pengawas ponpes, dan dua pelaku telah diamankan petugas.

Kamera pengawas Pondok Pesantren Asrama Perguruan Islam Tarbia Tunna Syiin, merekam 5 orang santri, Pondok Pesantren Asrama Perguruan Islam Tarbia Tunna Syiin, di Dusun Bungkusrejo, Desa, Kecamatan Tegalrejo, Kabupaten Magelang, Jawa Tengah, menjadi korban penganiayaan dan pemalakan oleh 2 orang pemuda yang tak dikenal. Kejadian tersebut terjadi, sekitar pukul 3:30 WIB, minggu 13 Oktober 2024. Saat itu 5 orang santri, sedang melakukan jaga malam, di depan pondok pesantren, dan didatangi dua orang tak dikenal, menggunakan sepeda motor, dan salah satu pelaku langsung melakukan penganiayaan. Saat kejadian, tiga santri lainnya, juga menjadi korban penganiayaan. Kedua pelaku juga memalak uang korban.

“Ada 2 orang lewat dari arah selatan, tiba-tba berhenti, dikira saya mau nongkrong biasa, lalu saya sapa, lalu saya di tendang, sama teman-teman saya” ujar Ahmad Munawa, korban.

Satreskrim Polsek Tegalrejo, telah mengamankan kedua terduga pelaku penganiayaan dan pemalakan terhadap santri, t dan saat ini keduanya terpaksa dilarikan ke Rumah Sakit Umum daerah Merah Putih, untuk mendapatkan perawatan medis karena terluka, lantaran sempat menjadi bulan-bulanan warga, saat diamankan petugas. Kedua terduga pelaku akan dilimpahkan ke Satrekrim Polresta Magelang, untuk penyidikan lebih lanjut.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *