TVRI YOGYAKARTA NEWS – JATMIKO HADI
Kecelakaan melibatkan bus kembali terjadi di Kulonprogo, Daerah Istimewa Yogyakarta. Kali ini bus sugeng rahayu bertabrakan, dengan minibus di Simpang 3 Toyang, Wates, Kulonprogo, Jumat malam.
Kecelakaan lalu-lintas ini, diduga terjadi akibat keduanya sama-sama melanggar lampu merah. Akibatnta kedua kendaraan rusak, sementara sejumlah orang luka-luka.
Kamera pengawas merekam, detik detik saat Bus Sugeng Rahayu, bertabrakan dengan minibus. Kecelakaan lalu-lintas ini terjadi di Simpang 3 Toyang, Wates, Kulonprogo, Jumat malam. Kejadian berawal ketika bus tengah melaju dari arah barat, menuju timur. Usai menurunkan penumpang tak jauh dari lokasi kejadian, bus kemudian mengambil jalur kanan lalu menerobos lampu merah, untuk mendahului kendaraan lain, yang sedang berhenti. Namun dari arah berlawanan, melaju minibus, dari arah timur ke barat dengan kecepatan tinggi, karena mengetahui lampu pengatur lalu-lintas, sudah menyala merah. Lantaran sama-sama kaget, kecelakaan tak terhindarkan. Kedua kendaraan ringsek di bagian depan, serta pengemudi dan kernet dan sejumlah penumpang minibus terluka ringan, sedangkan pengemudi mobil harus dilarikan ke RSUD Wates, untuk mendapat perawatan medis.
“Dugaan sementara, keduanya sama-sama melanggar lalu lintas, karena dari arah timur minibus ini rambunya menyala warna merah, kemudian dari arah barat ada bus yang melaju terlalu ke kanan, namun rambu menyala warna merah, untuk proses lebih lanjut, sedang kami analisa” ujar Kanit Gakkum Satlantas Polres Kulonprogo, Ipda Tanto Kurniawan.
Dari hasil olah tempat kejadian, dugaan awal kedua kendaraan sama-sama melanggar, baik marka jalan maupun lampu pengatur lalu-lintas. Kasus ini ditangani Unit Gakkum Satlantas Polres Kulonprogo, sementara kedua kendaraan, dievakuasi ke Polres Kulonprogo untuk penyelidikan lebih lanjut.