Ratusan Peserta Ramaikan Kirab Adipura Di Kulonprogo

Ratusan Peserta Ramaikan Kirab Adipura Di Kulonprogo

TVRI YOGYAKARTA NEWS JATMIKO HADI

Ratusan peserta turut meramaikan acara kirab Tropi Adipura dalam rangka peringatan Hari Lingkungan Hidup Sedunia yang digelar di pusat kota Wates, Kabupaten Kulonprogo, Selasa kemarin.

Kirab ini menandai kembalinya Tropi Penghargaan Adipura, penghargaan tertinggi di bidang lingkungan hidup, ke Kabupaten Kulonprogo setelah 30 tahun terakhir.

Seperti inilah suasana kirab Tropi Adipura yang digelar oleh jajaran pemerintah Kabupaten Kulonprogo dalam rangka memperingati Hari Lingkungan Hidup Sedunia, Selasa kemarin. Tropi Adipura yang merupakan penghargaan tertinggi di bidang lingkungan hidup itu terlihat diarak keliling kota Wates, setelah berhasil meraih penghargaan Adipura dari Kementerian Lingkungan Hidup RI untuk kategori kota kecil pada akhir tahun 2023 lalu. Ratusan peserta dari berbagai kelompok turut serta dalam kirab ini, termasuk diarak juga Tropi Kalpataru yang berhasil diraih oleh Kabupaten Kulonprogo pada tahun 2024 ini.

Pj. Bupati Kulonprogo, Sri E. Nurkyatsiwi, mengaku bangga dengan capaian ini. Menurutnya, penghargaan Adipura ini memiliki arti penting mengingat Kabupaten Kulonprogo dengan Bandara Yogyakarta International Airport-nya memiliki posisi strategis sebagai pintu masuk menuju Yogyakarta.

Meski telah berhasil mendapatkan kembali penghargaan Adipura, seluruh masyarakat dan stakeholder di Kabupaten Kulonprogo diharapkan tetap berkomitmen penuh dalam menjaga kondisi lingkungan. Tidak hanya untuk saat ini saja, namun juga untuk masa-masa mendatang, demi terciptanya kehidupan yang lebih baik bagi anak cucu nantinya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *